Bikin Toko Online Pakai Website

Sudah punya bisnis online di market place tapi belum punya website? Hmm, menyedihkan Ferguso. Sudah ada mesin pencari handal nan mukhtakir Google, tapi kok belom dimanfaatkan? Ini saatnya untuk bikin website toko online.

Apa Itu Website Toko Online

Website toko online ini adalah daring yang kegiatannya seputar jual beli dengan alat perantara internet. Ribet ya? Singkatnya, website toko online ini ialah ‘rumah online’ mu yang digunakan untuk berjualan. Di mana lahan jualanmu ialah Google. 

Tanpa bertatap muka, orang akan diarahkan mengunjui website toko online kalian melalui posting iklan di media sosial. Website toko online-mu bisa diakses melalui HP, Komputer, Laptop, dan Notebook. Banyak alat yang bisa menjangkau toko online-mu. Apalagi sekarang era digital, orang-orang menggunakan kecanggihan teknologi untuk berkegiatan, termasuk beli produk atau menggunakan jasa.

Apa Bedanya Dengan Website Biasa

Website toko online ini berbeda dengan website biasa. Website biasa umumnya bercerita tentang profil perusahaan, sedang website toko online memiliki fitur canggih untuk memberi kemudahan bagi konsumen. Selain itu, deskripsi atas produk yang dijual pun lengkap. Kamu bisa mencantumkan stok barang, harga, ukuran, dan lainnya dengan rapi. Di website, jenis barang dan deskripsi barang tertata rapi. Itu membuat konsumen mudah membaca dan mengetahui produkmu dengan baik. Selain itu, konsumen bisa memilih apa yang ingin dibeli tanpa harus melihat semua barang. Misal bisnis pakaian, lalu tersedia menu pakaian pria. Jadi, pelanggan dengan gampang menuju barang yang diinginkan.

Bagaimana Cara Kerjanya?

Tentu saja dengan mesin pencari Google. Dalam tampilan layar Google pembeli akan diarahkan menuju ke website toko online-mu sesuai keywords yang mereka ketik. Ketik saja pakaian murah misal. Google pun akan menawarkan banyak opsi mengenai website toko online. Dari situ, pembeli pun akan mengklik toko onlinemu, bila judul toko online-mu merepresentasikan keywords-nya. Di sinilah pundi-pundi uang akan terkumpul.Tokomu akan sering dikunjungi, diingat, bahkan tanpa ragu langsung membeli apabila sesuai dengan yang dicari. 

Cara Bikin Website Toko Online, Gimana?

Penasaran kan bikin website toko online. Kalau memang ingin menambah omzet penjualan, memiliki toko online sangatlah menguntungkan. Sebenarnya kalau ditangani sendiri, tentu akan susah, harus cari referensi sana-sini, coba lagi gagal lagi, sampai nemu formula yang pas. Karena bikin website itu susah-susah gampang, apalagi kalau gaptek, aduh mohon maaf bisa lama jadinya.

Sekarang, ada beberapa jasa digital yang mau membantumu bisnis onlinemu makin melejit dengan membuat website. Salah satunya jasa digital Juragan Kreatif, yang mampu membuatkan website toko onlinemu dari awal. Minta aja sama mimin pengen dibuatin kaya gimana. Di sana kamu juga bisa bertukar ide, menerima masukan, dan arahan. Apalagi yang buta sama sekali tentang bisnis menggunakan website toko online. Tenang, sekarang semua sudah mudah.

Post Terbaru

Cara Optimasi Instagram

Seiring dengan perkembangan jaman dan teknologi yang semakin maju, tentunya berdampak pada berbagai macam hal.

Send Us A Message